Ketua DPC Gerindra Surabaya Motivasi Kader Berjuang Untuk Rakyat

KABARJAGAD, SURABAYA – DPC Gerindra Surabaya menggelar perayaan ulang tahun ke-17 partai di Kantor Gerindra Surabaya, Ketua DPC Gerindra Surabaya Cahyo Harjo Prakoso berkomitmen melaksanakan arahan partai untuk memperkuat keberpihakan kepada rakyat sejalan dengan instruksi Ketua Umum yang juga Presiden Indonesia, Prabowo Subianto.

HUT Partai Gerindra ke-17 tahun yang mengusung slogan “Berjuang Tiada Akhir”, di kantor DPC Gerindra Surabaya, Jalan Teluk Tomini, Perak Utara, Kecamatan Pabean Cantikan, Minggu (9/2/2025).

Ia menyampaikan, salah satu tujuan dan cita-cita Partai Gerindra berdiri karena ingin mewujudkan kemakmuran dan keadilan masyarakat.

“Itu sudah menjadi salah satu pondasi perjuangan kami (Gerindra), itu juga salah satu pesan Pak Prabowo bahwa kader Partai Gerindra harus bekerja ekstra harus terus berjuang maksimal untuk kepentingan masyarakat,” kata anggota DPRD Jatim itu.

Ia menyepakati perkataan dari Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, yang pada saat memberikan sambutan di HUT Partai Gerindra di Surabaya, apabila berjuang kepada masyarakat harus ugal-ugalan yang dalam artian harus berani mengambil resiko.

“Kalau kita mau membantu masyarakat, kalau kita ingin melahirkan kemakmuran dan keadilan di masyarakat maka para stake holder, para pejabat publik, para politisi, harus betul-betul ugal-ugalan dan berani mengambil resiko memperjuangkan kepentingan masyarakat,” pungkasnya mengutip perkataan Armuji.

Melalui tagline “Berjuang Tiada Akhir”, Cahyo menjelaskan, meskipun Partai Gerindra berhasil mengantarkan Ketua Umumnya Prabowo Subianto menjadi Presiden Republik Indonesia ke-8, tetapi perjuangan untuk memakmurkan masyarakat belum selesai.

“Beliau (Prabowo Subianto, Red) berpesan kepada kami bahwa perjuangan ini belum selesai, justru ini adalah awal perjuangan yang sebenarnya dari kami Partai Gerindra untuk betul-betul memberikan suatu bukti, untuk memberikan karya yang bisa dinikmati oleh masyarakat Indonesi, khususnya masyarakat Surabaya,” ujar Cahyo. (dr)