TNI AL Terus Menunjukkan Komitmennya Dalam Mendukung Kegiatan Sosial Kemasyarakatan Yang Memperkuat Semangat Kebersamaan

Kabarjagad,Jakarta– TNI AL terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan yang memperkuat semangat kebersamaan, Hal ini ditunjukkan melalui pemberian dukungan fasilitas dan sarana dalam kegiatan reuni dan halal bihalal para alumni relawan Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran hingga mantan pasien RSCD Wisma Atlet  yang digelar di Ksatrian Marinir Hartono, Bhumi Marinir Cilandak, Jakarta Selatan.

Kegiatan yang dihadiri ratusan mantan relawan dari berbagai unsur mulai dari tenaga kesehatan, tenaga non-kesehatan, jurnalis, donatur hingga mantan pasien RSDC Wisma Atlet ini dilaksanakan untuk mengenang perjuangan bersama dalam menghadapi pandemi Covid-19 beberapa tahun lalu serta mempererat tali silaturahmi di antara para pejuang kemanusiaan tersebut.

Ketua Panitia Penyelenggara Kolonel Laut (K) drg. Muhammad Arifin yang merupakan mantan Komandan Lapangan RSDC Wisma Atlet Kemayoran sekaligus Komandan Rumah Sakit TNI AL Marinir Cilandak, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi momen penting untuk kembali membangun ikatan emosional di antara para relawan.

“Kami ingin menghidupkan kembali semangat kebersamaan yang pernah kita rasakan saat berada di garda terdepan penanganan pandemi. Melalui kegiatan ini, kita belajar menghargai perjuangan bersama dan terus menjalin komunikasi untuk memperkuat solidaritas,” ungkapnya.

Selain acara tasyakuran dan ramah tamah di Gedung Gada Pasmar 1 Cilandak, para peserta juga berkesempatan melakukan facility tour dan menaiki kendaraan tempur amfibi milik Korps Marinir TNI AL. Tidak ketinggalan, momen kebersamaan diabadikan dengan sesi berfoto di depan Monumen Yasa Wira Perkasa yang berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan. 

Hadir dalam kesempatan tersebut beberapa public figure yang juga pernah menjalani perawatan di RSDC Wisma Atlet Kemayoran salah satunya Tubagus Dedi Suwendi Gumelar atau yang akrab disapa Miing Gumilar personel Group Lawak Bagito Group. Ia juga membagikan pengalamannya sebagai pasien RSDC Wisma Atlet, dan menyebut dedikasi para relawan dan personel TNI sebagai kunci keberhasilan dalam penanganan pasien. 

Pada kesempatan tersebut, panitia juga memberikan penghargaan kepada para mantan relawan serta mengadakan doa bersama untuk mengenang mereka yang telah gugur dalam tugas kemanusiaan selama bertugas di RSDC Wisma Atlet.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi dan semangat kebangsaan yang harus terus dijaga bersama, sekaligus mencerminkan komitmen TNI AL dalam mendukung ketahanan nasional melalui pendekatan sosial dan kemanusiaan. Hal ini tentunya sejalan dengan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali yang menegaskan bahwa TNI AL juga hadir di garis depan dalam Operasi Militer Selain Perang (OMSP) salah satunya dalam misi-misi dan TNI AL bangga menjadi bagian dari perjuangan tersebut bersama para relawan RSDC kemanusiaan di masa pandemi Covid-19. (@Budi_Rht)