Ketua SMSI Bojonegoro : Media dan Pemkab Harus Berkolaborasi

Kabarjagad, Bojonegoro – Dalam acara silaturahmi dan buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh tiga Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Bojonegoro pada Selasa 25 Maret 2025 kemarin sore, Ketua SMSI Bojonegoro Sasmito Anggoro, SH, mengungkapkan rasa bangganya terhadap peran penting media ikut serta dalam pembangunan daerah.

“Media memiliki peran yang sangat penting dalam menyampaikan informasi yang edukatif dan kontrol sosial, sehingga mampu memberikan keberimbangan informasi,” ujarnya.

Sasmito juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Pemkab dan BUMD yang telah menyelenggarakan silaturahmi bersama media. “Silaturahmi ini merupakan salah satu upaya yang sangat bagus untuk mempersatukan jurnalis yang ada di Bojonegoro dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya,” ujarnya.

Ia berharap bahwa kegiatan silaturahmi dan sinergitas seperti ini dapat dilakukan secara berkesinambungan. “Kami berharap, kegiatan ini dapat memperkuat hubungan antara media dan Pemkab, sehingga dapat mendukung Pemkab dalam mensukseskan program layanan yang diberikan kepada masyarakat,” tukasnya.

Acara silaturahmi dan buka puasa bersama ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Direktur Utama dari ketiga BUMD, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, serta puluhan awak media dari berbagai organisasi jurnalistik yang beroperasi di wilayah Bojonegoro.(imm)